Cara memulai trading di cryptocurrency
Home > Cara memulai trading di cryptocurrency
AAG Marketing
Des 13, 2022 7 mins read

Cara memulai trading di cryptocurrency

Trading di Cryptocurrency telah menjadi cara yang layak dan sah untuk menghasilkan keuntungan bagi semakin banyak orang. Sementara sebagian trader terhalang oleh sifat industri cryptocurrency yang tidak stabil dan sering tidak dapat diprediksi, yang lain melihat hal-hal ini sebagai peluang untuk menghasilkan pengembalian yang cukup besar atas investasi mereka dalam waktu singkat.

Jadi, apa cara terbaik untuk memulai trading di cryptocurrency, apa yang kamu butuhkan sebelum mulai, dan bagaimana cara kamu mengurangi resiko kehilangan uang cadanganmu? Temukan dalam panduan AAG Academy kali ini.

Apa itu cryptocurrency?

Cryptocurrency adalah mata uang yang secara keseluruhan berbentuk digital. Kamu tidak dapat menyentuhnya ataupun menariknya ke dalam bentuk fisik dengan cara yang sama seperti kamu menarik uang fiat tradisional, tapi hal ini tidka berarti cryptocurrency tidak berguna. Kenyataannya, kegunaan koin dan token cryptocurrency sangat luas sekarang ini, termasuk pembelian barang dan jasa baik secara digital maupun fisik.

Keunikan cryptocurrency adalah, tidak seperti mata uang tradisional, mereka tidak bergantung pada bank, perusahaan kartu kredit, ataupun perantara bentuk apapun. Sebaliknya, semua transaksi diproses dalam sebuah blockchain oleh suatu koneksi besar komputer, dan dalam banyak kasus, blockchain-blockchain ini seutuhnya desentralisasi, jadi siapa pun bisa berpartisipasi di dalamnya dan melihat data-data transaksi yang ada.

Inilah jenis cryptocurrency yang paling terkenal yang ada saat ini:

  • Token Utilitas
  • Token Sekuritas
  • Token Pembayaran
  • Token Bursa/Perdagangan
  • Token Tata kelola
  • Koin Stabil

Jika kamu ingin belajar lebih lanjut tentang perbedaan di antara token-token ini, kami sarankan kamu untuk membaca Panduan AAG Academy tentang cryptocurrencies. Jika kamu sudah cukup akrab dengan mereka dan kamu ingin mulai trading, mari kita lanjut dengan yang kamu perlu kamu tahu sebelum kamu mulai menyerahkan uang cadanganmu.

Yang perlu kamu tahu sebelum trading di crypto

Bukan ide yang baik untuk berdagang atau berinvestasi pada bidang apa pun sampai kamu benar-benar siap. Selalu ada resiko di dalamnya, tidak peduli di mana kamu menginvestasikan uangmu atau metode trading apa yang kamu pakai, dan jika kamu tidak mempelajarinya sebelumnya, kamu hanya memperbesar peluang untuk kamu rugi karena keputusan yang buruk ataupun perencanaan waktu yang buruk.

Jadi, di mana kamu harus mulai? Berikut adalah tiga hal utama yang perlu kamu tahu:

1. Resiko yang kamu ambil
Seperti yang sudah kami singgung di atas, selalu ada resiko ketika berdagang dan berinvestasi. Bahkan untuk mereka yang sudah berpengalaman bertahun-tahun dan merencanakan langkah mereka dengan susah payah, masih ada kemungkinan tidak semua langkah itu memberi keuntungan. Kita bisa mengambil langkah untuk mengurangi resiko-resikonya, tapi penting untuk kita paham tentang resiko ini sejak awal.

Ketahuilah bahwa kamu bisa kehilangan sebagiana atau seluruh uang yang kamu perdagangkan atau investasikan, jadi gunakan uang cadangan hanya sebesar kerugian yang bisa kamu tanggung ketika kejadian terburuk timbul. Jangan investasikan uang yang akan kamu pakai untuk membayar tagihan atau membeli kebutuhanmu sehari-hari.

2. Strategi yang kamu gunakan
Sesudah kamu menyadari adanya resiko, sekarang waktunya merencanakan stretagi perdaganganmu. Ada banyak pendekatan berbeda yang bisa kamu pilih dan penting untuk memilih yang sesuai untukmu. Pikirkan berapa banyak waktu yang akan kamu sisihkan untuk berdagang — strategi-strategi tertentu, seperti day trading, membutuhkan waktu dan perhatian yang banyak — dan jenis cryptocurrency yang ingin kamu perdagangkan. 

Penting juga untuk dipikirkan tentang jenis perdagangan yang ingin kamu lakukan. Apakah kamu ingin membuat keuntungan yang sedikit secara teratur, atau keuntungan yang besar dengan waktu yang lebih panjang? Juga merupakan ide yang baik jika kamu menentukan tujuan untuk perdagangan individu, seperti berapa nilai keuntungan yang kamu inginkan atau berapa banyak nilai kerugian yang kamu mau tanggung. Cara ini akan menolong kamu mengukur waktu gerakan yang sesuai denganmu.

3. Penelitianmu
Sesudah kamu menetapkan strategimu, sekarang saatnya meneliti cryptocurrency yang ingin kamu perdagangan. Penting untuk kamu membiasakan dirimu dengan koin atau token sebelum kamu berinvetasi ke dalamnya. Kamu perlu tahu kinerjanya saat ini, kinerjanya di masa depan, dan apakah proyek ini memiliki pengembangan yang besar di masa yang akan datang.

Kamu juga perlu memastikan cryptocurrency yang kamu perdagangkan tidak akan segera berakhir. Artinya melakukan uji tuntas yang diperlukan untuk memastikan bahwa proyek yang kamu minati asli. Cobalah untuk menghindari hype dan FOMO sebanyak mungkin dan hanya masukkan uang ke dalam cyrptocurrency yang sesuai dengan strategi perdagangan dan tujuan pribadi Anda. 

Mungkin kamu tertarik dengan: Hal-hal yang harus diperhatikan sebelum berinvestasi dalam aset kripto

Cara memutuskan strategi crypto trading

Kami memiliki panduan AAG Academy yang komplit dalam perdagangan, yang sangat bagus untuk mereka yang baru dalam menyusun strategi perdagangan. Ada juga panduan yang dikhususkan untuk dollar cost averaging (DCA) yang mungkin menarik minatmu. Sebelum kamu memutuskan strategi yang tepat untukmu, ada beberapa hal yang perlu kamu pikirkan: 

Waktu
Berapa banyak waktu yang ingin kamu berikan untuk melakukan perdagangan ini setiap hari atau setiap minggunya? Hal ini bisa menolongmu menentukan strategi yang tepat untukmu, karena beberapa pendekatan, seperti day trading, membutuhkan waktu yang banyak sekali secara terus menerus. Strategi lainnya, seperti dollar cost averaging, membutuhkan waktu yang sangat sedikit. Jika waktu kamu terbatas, pilih sebuah strategi yang tidak membutuhkan kamu untuk mengawasi pasar terus menerus.

Pengalaman
Banyaknya pelayanan yang kamu punya sebagai seorang pedagang juga memainkan peran penting dalam menentukan strategi yang tepat untukmu. Strategi trading yang lebih aktif, di mana kamu membeli dan menjual cryptocurrency secara teratur bergantung pada kinerja pasar, kamu perlu memiliki pemahaman yang baik tentang pasar itu dan membuat keputusan yang terdidik berdasarkan kinerja pasar itu.

Strategi perdagangan yang lebih pasif tidak membutuhkan banyak pengalaman. Dollar cost averaging dianggap sebuah pilihan terbaik untuk pendatang baru sebab sekali kamu memutuskan jenis cryptocurrency yang kamu ingin berinvestasi, kamu tidak perlu kuatir kinerja hariannya. Kamu cukup menginvestasikan uangmu setiap bulan sampai kamu siap menjualnya. 

Uang
Jika uangmu terbatas untuk trading crypto, kamu boleh memilih sebuah strategi yang membantumu berinvestasi di proyek-proyek yang lebih kecil yang yang memberimu lebih banyak token untuk uangmu. Contohnya, menaruh $30 ke dalam Bitcoin setiap bulan mungkin ide yang baik jika kamu berinvestasi untuk jangka pendek, tapi kamu tidak akan mendapatkan keuntungan yang berharga untuk jangka pendek.

Crytocurrency sangat lincah, dan walaupun ini bisa menjadi hal yang buruk pastinya, hal ini bisa membawa kelebihan bagi para pedagang. Contohnya, jika kamu melakukan penelitianmu dan mengambil tindakan yang cerdas, menjadi sebuah peluang kamu mengubah sejumlah kecil uang menjadi jumlah yang cukup besar dengan berdagang pada proyek-proyek cryptocurrency yang mengalami peningkatan nilai pasar cukup besar.

Keuntungan dan resiko dari crypto trading

Seperti yang sudah kami singgung dalam panduan ini, ada banyak kelebihan dan resiko pada perdagangan cryptocurrency. Fluktuasi nilai yang terkadang signifikan yang dialami banyak cryptocurrency dapat berarti bahwa kamu mungkin kehilangan uang yang telah kamu investasikan dalam waktu singkat. Tapi itu juga berarti ada peluang untuk mendapat untung besar dengan sangat cepat.

Kamu juga memiliki banyak pilihan dalam perdagangan crypto, dengan ribuan crypto yang ada sekarang. Lebih lagi, kamu bisa mulai berdagang dengan sangat sedikit uang tunai jika budgetmu sangat sedikit. Kerugiannya adalah sejumlah besar crypto hanya tersedia dalam bursa terdesentralisasi, yang lebih sulit untuk diakses.

Salah satu keunggulan terbesar dari perdagangan crypto adalah perdagangan ini terbuka untuk setiap orang. Kamu hanya membutuhkan koneksi internet dan uang untuk berinvestasi untuk membeli dan menjual crypto. Usia minimum kamu haruslah 18 tahun dan kamu harus membuktikan siapa dirimu jika kamu ingin memakai bursa terpusat, tapi tidak ada batasan untuk masuk dalam bursa terdesentralisasi.

Tidak ada aturan dan sangat sedikit dukungan di luar bursa terpusat, sesuatu yang perlu diingat, khususnya jika kamu baru dalam perdagangan. Tidak ada perlindungan apapun jika sesuatu yang tidak diinginkan terjadi jika kamu memakai bursa terdesentralisasi, dan kamu akan kesulitan untuk mendapat bantuan — setidaknya dari sumber resmi.

Menemukan bursa crypto terbaik 

Bursa crypto terbaik untuk kamu bergantung dari beberapa faktor yang berbeda, termasuk jenis crypto yang ingin kamu perdangankan, bagaimana kamu ingin membeli dan memperdagangkan mereka, dan layanan apa yang bisa kamu akses di negaramu. Satu hal yang paling penting untuk diingat adalah, ada dua tipe utama dari bursa, yaitu:

Bursa Terpusat
Bursa terpusat, seperti namanya, beroperasi dan diatur oleh organiasi terpusat. Mereka juga diatur di banyak negara, yang artinya, kamu perlu melalui proses verifikasi formal, termasuk membuktikan dirimu, sebelum kamu bisa menggunakan mereka. Namun, dompet mereka standar dan mudah diakses.

Salah satu kerugian terbesar dari bursa terpusat adalah crypto yang mereka tawarkan terbatas — biasanya hanya koin dan token yang terbesar dan yang paling berharga yang tersedia.

Bursa terdesentralisasi
Bursa terdesentralisasi, seperti yang sudah kamu duga, benar-benar terdesentralisasi. Artinya mereka tidak dikendalikan atau ditata oleh satu sumber terpusat, tapi oleh komunitas. Mereka menawarkan jenis crypto yang lebih beragam, termasuk proyek-proyek yang baru dan lebih kecil, tapi mereka lebih sulit diakses karena kamu perlu memiliki dompet desentralisasi kamu sendiri.

Salah satu kelebihan dari bursa desentralisasi adalah, karena mereka menawarkan crypto yang lebih kecil mereka bisa menjadi tempat yang bagus bagi mereka yang memiliki budget yang terbatas untuk memperdagangkan pilihan crypto yang lebih terjangkau.

Lihat panduan AAG Academy untuk mengetahui lebih lanjut tentang bursa terpusat dan desentralisasi.

Referensi

Pertanyaan yang Sering Diajukan

Waktu yang tepat untuk membeli crypto biasa bergantung pada strategi investasi pribadi dan jenis crypto yang ingin kamu perdagangkan. Kami merekomendasikan untuk kamu mengawasi pasar sebelum berinvestasi untuk menentukan nilai crypto yang kamu inginkan naik, turun atau tetap.

Lakukan penelitian sebelum kamu mulai berdagang adalah kuncinya.

Day trading artinya melakukan semua perdaganganmu (baik pembelian maupun penjualan) dalam hari perdaganganmu, berapapun waktu yang kamu butuhkan. Bisa dilakukan dengan strategi perdagangan yang luas, tapi para pedangan butuh melakukan keputusan secara cepat untuk mendapatkan keuntungan dengan cepatnya pergerakan di harga pasar.

Sangat penting untuk kamu melakukan penelitian tentang crypto yang kamu tertarik untuk berinvestasi sebelum membeli mereka. Termasuk bukan hanya melihat pada kinerja pasar saat ini, tapi juga perkembangan di masa depan yang bisa mempengaruhi nilai mereka, dan juga legitimasi proyek itu sendiri.

Lihat panduan kami pada hal-hal yang harus diperhatikan sebelum berinvestasi dalam aset kripto

Cara terbaik untuk meminimalisasi resikomu, seperti yang sudah kami singgung di atas, adalah melakukan penelitian yang tepat. Sekalipun tidak seorangpun bisa menjamin bagaimana harga crypto bisa berubah, mungkin untuk membuat terkaan terdidik berdasarkan kinerja saat ini, sentimen pasar, dan banyak faktor lainnya. Penelitian bisa menjadi penentu antara untung dan rugi.

Was this article helpful?
YesNo

Punya pertanyaan? Bergabunglah ke Discord kami

Bagikan artikel ini:

Tentang Penulis

AAG Marketing

Perhatian

Tujuan dari artikel ini adalah untuk memberikan informasi umum yang dibentuk untuk memberikan edukasi kepada publik, bukan sebuah nasihat investasi pribadi, perusahaan, ataupun nasihat untuk bisnis dan profesional. Sebelum bertindak, Anda harus berkonsultasi dengan penasihat keuangan, hukum, pajak, investasi ataupun bidang lainnya dan meminta nasihat dari mereka yang mungkin akan mempengaruhi Anda maupun bisnis Anda.

Explore Web3 & Metaverses intuitively with Saakuru®

Dapatkan berita lebih awal

Jadilah yang pertama mendapatkan buletin kami yang penuh dengan pembaruan perusahaan, produk serta berita pasar.

🍪
We use cookies to make your experience better. Learn more: Privacy Policy
Accept

Explore Web3 & Metaverses intuitively with MetaOne®

Download now
Download Saakuru